Seleksi Penerimaan Tenaga Kontrak
Pengadilan Agama Pringsewu
Jum’at, 13 Desember 2019 Pengadilan Agama Pringsewu melaksanakan Tes Seleksi Penerimaan Tenaga Kontrak Pengadilan Agama Pringsewu. Tes yang, diikuti 4 (empat) orang peserta dari 63 (enam puluh tiga) orang pendaftar dilaksanakan di ruang Sidang Pengadilan Agama Pringsewu. Tes dimulai tepat pukul 09.00 WIB dan selesai pada pukul 11.00 WIB. Tes yang dilaksanakan berupa tes tertulis, tes praktik komputer, dan wawancara. Tes dilakukan oleh Tim Seleksi Penerimaan Tenaga Kontrak Pengadilan Agama Pringsewu.
Kantor Pengadilan Agama Pringsewu merupakan Satker yang baru berdiri yang masih terkendala dengan sarana dan prasarana serta terbatasnya Sumber Daya Manusia (SDM). Untuk itu Pengadilan Agama Pringsewu mengadakan Seleksi Penerimaan Tenaga Kontrak guna membantu pelaksanaan operasional kantor dalam memberikan layanan prima kepada para pencari keadilan di wilayah Kabupaten Pringsewu khususnya. Pada tahun ini, rincian formasi yang dibuka untuk penerimaan Tenaga Kontrak di Pengadilan Agama Pringsewu adalah tenaga keamanan 1 (satu) orang dan tenaga pramubhakti 1 (satu) orang.
Hasil Tes Seleksi Penerimaan Tenaga Kontrak Pengadilan Agama Pringsewu direncanakan akan diumumkan pada hari yang sama melalui website Pengadilan Agama Pringsewu. Dengan diterimanya nanti tenaga kontrak yang baru diharapkan dapat memiliki komitmen yang tinggi kepada Kantor Pengadilan Agama Pringsewu dengan cara meningkatkan kinerjanya.