headertop

 

i1i2i3i4i5i6

on . Dilihat: 503

PA Pringsewu Tandatangani Pakta Integritas Tahun 2023

pakta2023

Pringsewu - Untuk mensukseskan program Reformasi Birokrasi di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia dan badan peradilan dibawahnya serta wujud keseriusan seluruh elemen Pengadilan Agama Pringsewu untuk mewujudkan pelayanan publik yang terbaik, pada hari ini, Rabu tanggal 04 Januari 2023 telah dilaksanakan penandatangan Pakta Integritas Tahun 2023 yang diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Pringsewu.

pakta20233

Bertempat di ruang Sidang Utama gedung kantor Pengadilan Agama Pringsewu, pada pukul 08.30 WIB, pembacaan Pakta Integritas dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Pringsewu Siti Khadijah, S.H.I dan diikuti oleh seluruh Hakim. Kemudian, dilanjutkan dengan pembacaan Pakta Integritas oleh Sekretaris Pengadilan Agama Pringsewu Tri Joko Sulistomo, S.H. dan diikuti oleh seluruh pejabat struktural dan fungsional dan pegawai Pengadilan Agama Pringsewu. Dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh Ketua Pengadilan Agama Pringsewu dan diikuti oleh hakim dan seluruh pegawai.

pakta20232

Penandatanganan pakta integritas tersebut merupakan wujud penyelenggaraan pemerintah yang akuntabel, transparan dan bertanggungjawab dalam rangka menciptakan pemerintahan yang baik, dan bertujuan untuk memperkuat komitmen bersama dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi, menumbuhkan keterbukaan dan kejujuran serta mempelancar tugas yang berkualitas, efektif dan akuntabel dan termasuk untuk mewujudkan pribadi yang bertanggung jawab dan bermartabat.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Pringsewu

Komplek Perkantoran Pemerintah daerah Pringsewu, Kab. Pringsewu, Provinsi Lampung - 35373

Provinsi Lampung.

No. Telp :  +62729 7082841

Whatsapp Informasi : ‎+62812 1527 0001

No. Telp Tabayun :  +62812 1527 0007 (Call Only)

Email :    Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Delegasi Tabayun : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Tautan Aplikasi Internal